Sponsor

Senin, Oktober 19, 2009

Tragis ABG Dilecehkan 3 Pria di Hutan UI

JAKARTA, MP - Sebut saja Melati, 19. Gadis yang mengaku tinggal di kawasan Tanjung Priok, Jakarta Utara, itu diperkosa tiga pria secara bergilir di hutan kampus Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat.

Kisah bermula pada Sabtu, (17/10), ketika Melati berkunjung ke kediaman temannya di Jagakarsa, Jakarta Selatan. Sekitar pukul 21.00, ia memutuskan pulang. Lantaran hari telah malam, ia pulang di antar suami temannya, Acl, 22.

Setibanya di Jalan Sawung Jalanangka, Jagakarsa, Acl mengajak Melati menemui dua teman prianya, Rzk, 23, dan Msd, 21. Ketiga pria itu kemudian membawa korban ke kawasan hutan UI. Mereka memperkosanya secara bergiliran hingga pukul 02.00.

Selanjutnya, Msd menawarkan diri mengantar pulang Melati pulang ke rumahnya. Namun, tawaran itu ditolak dan korban memilih ikut pulang ke rumah Msd.

Minggu siang, (18/10), Msd membawa korban kembali ke kawasan hutan UI untuk memancing. Msd juga menghubungi tujuh temannya agar bergabung melalui pesan singkat (SMS), termasuk di antaranya Rzk. Dan, gadis itu kembali disetubuhi Rzk, tak jauh dari lokasi pemancingan.

Sore harinya, Rzk membawa korban yang dalam kondisi tak sadarkan diri kembali ke pemancingan. Namun, Rzk akhirnya membiarkan korban terkapar di sekat pemancingan setelah kepergok seorang penjual jamu. Korban dalam kondisi tanpa busana lengkap.

Melihat kejadian itu, sang penjual jamu langsung melapor ke pos satpam. Dan, satpam melanjutkan laporan ke Kepolisian Sektor Jagakarsa, hingga akhirnya kasus ditangani Kepolisian Resor Jakarta Selatan.

Sementara korban dilarikan ke Rumah Sakit Graha Permata Ibu Depok. Setelah kondisi membaik, korban kemudian dibawa ke unit Perlindungan Perempuan dan Anak Polres Jakarta Selatan.

Kanit PPA Polres Jakarta Selatan, Ajun Komisaris Tanti, mengatakan, korban masih dalam kondisi depresi. "Korban sampai saat ini belum bisa diminatai keterangan," ujarnya.

Sementara polisi masih melakukan pemeriksaan intensif terhadap Msd, dan enam temannya yang kala itu ikut memancing. Sedangkan, dua pelaku lainnya, Rzk dan Acl masih dalam pengejaran.(red/*vn)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts with Thumbnails